Usai Vaksinasi, Jaga Imunitas Tubuh dengan Penuhi Asupan Nutrisi

Sabtu, 31 Juli 2021 - 01:04 WIB
loading...
Usai Vaksinasi, Jaga...
Kondisi tubuh yang sehat dan bugar tentu menjadi dambaan setiap orang, terutama di situasi darurat kesehatan karena pandemi Covid-19 seperti saat ini. / Foto: ilustrasi/Get Healthy Stay Healthy
A A A
JAKARTA - Kondisi tubuh yang sehat dan bugar tentu menjadi dambaan setiap orang, terutama di situasi darurat kesehatan karena pandemi Covid-19 seperti saat ini. Kemudian, berbagai upaya dilakukan pemerintah dan masyarakat untuk mengatasi pandemi, mulai dari kampanye menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak hingga vaksinasi.

Baca juga: Vaksinasi Covid-19 MNC Peduli dan Dewan Pers Diharapkan Buat Indonesia Lebih Baik

Medical Manager PT Darya-Varia Laboratoria Tbk, dr. Michael Reo mengatakan, menjaga imunitas yang baik merupakan salah satu kunci utama tubuh dalam memerangi virus, bakteri, toxin, dan patogen berbahaya yang mungkin masuk ke dalam tubuh.

Merujuk kepada program vaksin yang akhir-akhir ini semakin intensif dilakukan, diharapkan sistem kekebalan tubuh masyarakat akan semakin meningkat dan herd immunity terhadap virus Covid-19 akan lebih cepat tercapai.

"Yang perlu kita perhatikan, dalam menjaga kondisi tubuh yang sehat adalah rutin dalam mengonsumsi nutrisi serta asupan gizi yang baik setiap hari. Periode pasca vaksinasi sering membuat kita tidak lagi memperhatikan kebutuhan asupan nutrisi setiap hari yang menjaga imunitas tubuh," katanya dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut, banyak masyarakat yang belum mengetahui tentang imunitas itu sebenarnya. Perlu dipahami, bahwa sistem imunitas manusia pada dasarnya terbagi atas dua bagian, yaitu imunitas spesifik (Adaptive Immunity) dan imunitas non-spesifik (Innate Immunity).

Imunitas spesifik merupakan sistem imunitas yang utamanya diperankan oleh Limfosit B dan T dalam menghasilkan antibodi, untuk melawan mikroorganisme seperti bakteri dan virus yang masuk ke dalam tubuh.

Sementara, imunitas non-spesifik atau Innate Immunity juga menjadi hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Innate Immunity adalah pertahanan fisik atau mekanik, misalkan kulit, selaput lendir, silia saluran napas, batuk, dan bersin yang merupakan garis pertahanan terdepan terhadap mikroorganisme.

Baca juga: MNC Peduli dan Dewan Pers Gelar Sentra Vaksinasi Dosis Kedua untuk Media dan Umum

"Keutuhan kulit sangat penting untuk mencegah mikroorganisme seperti bakteri, virus, parasit, dan jamur yang masuk ke dalam tubuh melalui kulit. Oleh karena itu menjaga keutuhan kulit sebagai organ terbesar pada manusia adalah sangat penting," terangnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2259 seconds (0.1#10.140)